Senin, 23 Mei 2011

Komposer-komposer Terhebat Sepanjang Sejarah

Johann Sebastian Bach













Johann Sebastian Bach, lahir di Eisenach, Jerman, 21 Maret 1685 - meninggal 28 Juli 1750 pada umur 65 tahun) adalah seorang komponis Jerman. Johann Sebastian adalah anak bungsu dari delapan bersaudara. Bach cukup berprestasi disekolahnya, dari kakaknya Bach diajarkan bermain organ dan biola. Bach belajar sendiri ilmu komposisi dengan cara biasa dan lazim pada zaman itu, yaitu menyalin buku musik komposisi-komposisi komponis Barok. Ia menggubah musik untuk alat musik organ, harpsichord dan clavichord, dan juga untuk orkestra. Karyanya yang paling terkenal adalah Brandenburg concerto. Selain itu, Bach juga menggubah lagu-lagu lain seperti Clavierbuchlein fur Wilhelm Friedmann Bach, dan buku pertama dari Das Wohltemperierte Clavier (BWV 846-869). Bach juga menggubah Mass in B Minor yang dianggap karya teragung dari kantatanya. Pada akhir hidupnya Bach menderita kebutaan, pada saat ini pula ia menggubah Die Kunst der Fugue 13 (BWV 1080). Suatu komposisi dengan bermacam variasi bentuk dari suatu tema fuga. Bach menulis komposisi ini dengan berbaring di tempat tidur dan mengeja not yang ada di kepalanya kepada istrinya. Bach meninggal dunia pada tahun 28 Juli 1750 dan karya ini tidak sempat diselesaikan. Para musikolog membagi seluruh komposisi Bach dalam lima masa, masing-masing komposisi memperlihatkan perbedaan gaya yang cukup spesifik jika saling dibandingkan dengan tahun pembuatannya. Yang membuat gaya lagu Bach berbeda dari yang lain adalah semua lagu yang dibuatnya kebanyakan ditujukan untuk Tuhan.

Wolfgang Amadeus Mozart












Wolfgang Amadeus Mozart yang bernama asli Johannes Chrysostomus Wolfgangus Gottlieb Mozart (lahir di Salzburg, 27 Januari 1756 - meninggal di Wina, Austria, 5 Desember 1791 pada umur 35 tahun) adalah seorang komponis. Ia dianggap sebagai salah satu dari komponis musik klasik Eropa yang terpenting dan paling terkenal dalam sejarah. Karya-karyanya (sekitar 700 lagu) termasuk gubahan-gubahan yang secara luas diakui sebagai puncak karya musik simfoni, musik kamar, musik piano, musik opera, dan musik paduan suara. Contoh karyanya adalah opera Don Giovanni dan Die Zauberflote. Banyak dari karya Mozart dianggap sebagai repertoar standar konser klasik dan diakui sebagai mahakarya musik zaman klasik. Karya-karyanya diurutkan dalam katalog Kochel-Verzeichnis. Mozart, yang dikenal memiliki tata mutlak (mengenal nada dengan tepat tanpa bantuan alat) mengenal musik sejak lahir. Ayahnya, Johann Georg Leopold Mozart adalah komponis penting pada jamannya, salah satu karyanya adalah Kindersinfonie ("Simfoni Anak-Anak"). Sewaktu berumur empat tahun, Mozart sudah mampu memainkan harpsichord dan melakukan improvisasi pada karya-karya musik pendahulunya. Dia bahkan menulis komposisinya yang pertama saat berumur lima tahun. Karya-karyanya adalah Violin Sonata, dan beberapa Minuet. Pada 1767, Mozart menggubah beberapa piano sonata dari komponis-komponis lain dan membuatnya menjadi empat buah piano Concerto pertamanya (K.37, K.39, K.40, K.41). Pada tanggal 5 Desember 1791, Mozart meninggal. Sebab-sebab Mozart meninggal tidak pernah tercatat dengan jelas.

Ludwig Van Beethoven












Ludwig Van Beethoven (17 Desember 1770 di Bonn - 26 Maret 1827 di Wina) adalah seorang komponis musik klasik dari Jerman. Ayahnya, Johann van beethoven memaksa anaknya latihan piano berjam-jam karena menginginkan anaknya menjadi 'anak ajaib' seperti Mozart. Beethoven mengadakan konser pertamanya pada tanggal 26 Maret 1778 tapi kepandaiannya tak setara dengan Mozart pada usia yang sama. Pada Maret 1795, Beethoven membawakan Piano Concerto in Bb Major, Op. 19, dia juga mengadakan kunjungan ke Praha, Dresden, Leipzig dan Berlin pada 1796. Pada awal kariernya di Wina, Beethoven masih mendapat gaji dari Pangeran Franz, selain itu ia juga dibantu oleh beberapa bangsawan yang mendukungnya, antara lain Pangeran Carl von Lichnowsky. Beethoven mendedikasikan kepadanya salah satu sonata pianonya yang paling terkenal, Sonata in C Minor 'Pathetique', Op. 13. Beethoven tidak hanya populer sebagai pianis virtuoso namun juga sebagai komponis. Murid-muridnya kebanyakan berasal dari keluarga aristokrat. Karya lainnya yang terkenal adalah simfoni kelima dan kesembilan, dan juga lagu piano Fur Elise. Ia dipandang sebagai salah satu komponis yang terbesar dan merupakan tokoh penting dalam masa peralihan antara zaman klasik dan zaman romantik. Semasa muda, ia adalah pianis yang berbakat dan populer diantara orang-orang penting dan kaya di Wina, Austria, tempat tinggalnya. Namun, pada tahun 1801, ia mulai menjadi tuli akibat otoslerosis. Ketuliannya semakin parah dan pada tahun 1817 ia menjadi tuli sepenuhnya. Meskipun ia tidak bisa lagi bermain dalam konser, ia terus mencipta musik dan pada masa ini mencipta sebagian karya-karyanya yang terbesar. Ia menjalani sisa hidupnya di Wina dan tak pernah menikah. Pada tahun 1826, Beethoven menderita demam tinggi yang ternyata disebabkan oleh sakit ginjal. Penyakitnya tak tertolong dan dia meninggal pada 26 Maret 1827.

Franz Joseph Haydn












Franz Joseph Haydn (31 Maret atau 1 April 1732 - 31 Mei 1809) adalah salah seorang komponis yang paling berpengaruh dari zaman klasik yang dijuluki "Bapak Simfoni" atau "Bapak Kuartet Gesek". Haydn menghabiskan sebagian besar karirnya sebagai musikus untuk keluarga Eszterhazy di kediaman mereka yang sulit dijangkau di Austria. Terisolasi dari komponis-komponis lain dan tren musik sampai saat menjelang akhir hayatnya, ia dipaksa untuk menggunakan istilahnya "menjadi orisinil". Joseph Haydn adalah saudara laki-laki Michael Haydn, seorang komponis terkenal dan Johann Evangelist Haydn, seorang penyanyi tenor.




Nama : Anggriana Pradita S
NPM : 10110849
Kelas : 1KA31
Mata Kuliah : Ilmu Budaya Dasar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar